My Adsense

4 Jun 2010

Salute for ahmad dhani

Ahmad dhani adalah musisi paling kontroversi di negeri ini, karena yang lainya masih jarang atau enggan untuk berambisi serta berego tinggi, mungkin karena mereka takut atau tidak mau pamor mereka mati.
Tapi bagi kami yang tidak segelintir, justru itu yang membuat kami menganggap dhani sebagai idola kami. Karena kontroversi yang dia ciptakan, egois serta ambisius yang banyak orang katakan, pada akhirnya adalah hal yang dapat dhani tepis secara cerdas, kemudian pada akhirnya sangkaan-sangkaan mereka itu tampias dengan sendirinya.
Yang saya tahu, dia selalu menang karena apapun yang dia lakukan pastinya setelah melalui pemikiran dia sebagai sosok yang bukan sembarang.
Saya mengidolakan ahmad dhani secara alami, terutama bukan karena lagu tapi sosoknya, meski saya rasa tidak ada cela untuk setiap karya yang telah dia hasilkan, semuanya menciptakan inspirasi bagi kami.
Dhani dapat ciptakan syair atau bernyanyi dengan makna yang benar-benar berisi tentang isi hati, cinta sejati atau hati yang tersakiti, dhani juga sumber inspirasi bagi musisi lain, atau sekedar senandung santai namun benar-benar dapat menjadi penghibur hati, bahkan ada juga kritisi pada sekelompok orang yang coba menghancurkan negeri ini.
Setidaknya apa yang saya utarakan itu hanya sedikit dari banyaknya karya yang telah dia ciptakan semenjak Dewa 19. Masih banyak sekali, hanya saya tidak sanggup coba mengutarakanya semuanya lewat kata-kata yang coba berpuisi.
Dan saya disini sebagai seorang anak muda yang coba mengikuti langkahnya, meski masih beribu langkah yang harus saya daki. Apalagi mungkin saya sama sekali tidak punya bakat seperti apa yang dia miliki.

Tidak ada komentar: